Selasa, 27 Agustus 2024

DEKLARASI CABUP GOWA

Lautan Manusia Hadiri Deklarasi Calon Bupati dan Wakil Bupati Gowa


Sekitar 30 ribuan pendukung menghadiri deklarasi calon bupati dan wakil bupati Gowa periode 2024-2029 dari Paket , DR.H.M.AMIR USKARA M.KES dan HJ.IRMAWATI HAERUDDIN SE yang berlangsung di AULA CEMARA, Rabu,28 Agustus 2024.

GowaNU News, GOWA- Kurang lebih 30 ribuan  pendukung menghadiri deklarasi calon bupati dan wakil bupati Gowa periode 2024-2029 dari Paket DR.H.M.AMIR USKARA M.KES dan HJ.IRMAWATI HAERUDDIN SE yang berlangsung di aula Cemara-kediaman Bapak H.M.Amir USKARA .M.Kes Rabu 28 Agustus 2024.


Paket ini diusung  partai politik yakni Partai Persatuan Pembangunan , Partai Nasdem , Partai kebangkitan Bangsa dan Partai Gelora .

Hadir saat deklarasi tersebut, masing masing Ketua Partai dan segenap kader pendukung.

Selanjutnya Pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Gowa, DR.H.M.AMIR USKARA M.KES dan HJ.IRMAWATI HAERUDDIN SE mendaftarkan diri ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gowa  pada, hari ini juga jam 11.00 wita. 


Perlu diketahui DR.H.M.AMIR USKARA M.KES menjabat sebagai wakil ketua DPR MPR RI sedangkan HJ.IRMAWATI HAERUDDIN SE adalah anggota DPRD Kab. Gowa dari Partai PERINDO. 

Keberangkatan kandidat Cabup Cawabup  DR.H.M.AMIR USKARA M.KES dan HJ.IRMAWATI HAERUDDIN SE dari Cemara menuju KPU Gowa sempat membuat macet sepanjang jalur yang dilewati oleh rombongan.

Olehnya itu ketua Tim Relawan Salis Yusran dg teman mewakili DR.H.M.AMIR USKARA M.KES dan HJ.IRMAWATI HAERUDDIN SE menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Gowa terkhusus pengguna jalan, dikarenakan kegiatan yang menyebabkan kemacetan lalu lintas sepanjang jalan yg dilalui oleh rombongan CABUP cawabup *)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RELAWAN AURAMA PANASKAN MESIN

Relawan  PASSEREANTA RI GOWA pendukung AURAMA' Mulai Panaskan Mesin Politik Jelang Pilkada Kabupaten Gowa 2024 GowaNU News, ...