Rabu, 03 Februari 2021

Silaturahmi kapolres ke pengurus PC NU GOWA

Kapolres Gowa Silaturahmi Dengan Pengurus Cabang Nahdlatul ‘Ulama

Sungguminasa Al'Makkiyah News, Gowa – Untuk menjaga kondusifitas situasi kamtibmas di Kabupaten Gowa dari berbagai bahaya paham radikalisme, terorisme, intolerasi dan berita Hoax. Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Gowa, AKBP Budi Susanto.S.ik bersama  rombongan Polres Gowa hari ini rabu 03 Februari 2021 bersilaturrahmi dengan Pengurus Cabang Nahdlhatul ‘Ulama (NU) Kab.Gowa.

Silaturahmi Polres Gowa yang bertempat di Kediaman salah seorang pengurus PC NU Kab. Gowa, H.Faisal Hijaz Dg Makkawang merupakan suatu upaya Polri untuk menyambung dan mempererat tali silaturahmi serta menyampaikan tentang bahaya berita hoax, isu SARA, paham radikalisme dan terorisme yang akhir-akhir ini kerap memperkeruh dunia informasi saat ini.

Dengan suasana santai berbalut kekeluargaan Kapolres Gowa mengawali silaturahmi dengan mengajak Ketua Tandfiziyah PCNU Drs.H.Abd.Jabbar Hijaz Dg Sanre M.si yang di dampingi Ketua Suriyah PC NU Gowa Prof DR K.H.Abustani Ilyas, wakil ketua Tandfiziyah H.Tajuddin S.Ag, M.Ag , sekertaris Tandfiziyah Drs.H.M.Yunus Mattinglan bersama pengurus lainnya  untuk membantu Polri dalam menjaga Kamtibmas karena situasi daerah terasa damai apabila Polisi dan tokoh agama  bersatu.

“Sekarang yang harus kita waspadai dan tangkal bersama adalah berita Hoax, faham-faham radikalisme yang anti Pancasila sehingga dapat membahayakan persatuan, kesatuan dan keutuhan NKRI,” papar ketua Suriyah NU Bapak Prof.DR.K.H.Abustani Ilyas disela sela bincang santai tersebut.

Kapolres menyampaikan kesalutannya kepada Nahdatul Ulama karena tetap konsisten mempertahankan NKRI. NU juga terdepan menolak segala radikalisme dan tindak kekerasan.
Dan Beliau juga memberikan apresiasi kepada Lembaga Pendampingan Hukum yang dimiliki oleh PC NU Kab.Gowa yang diketuai oleh Bapak H.Muh.Nasir SHi.MH dan  sudah mendapatkan Legalitas dari pihak terkait.

“Kami (Polres Gowa) akan sering berdialog dengan tokoh-tokoh Agama lainnya terkhusus Ulama NU yang tetap konsisten dengan kata Pancasila Ideologi bangsa dan NKRI harga mati. Serta selalu siap membantu Kepolisian menangkal berbagai paham Radikal yang dapat mengganggu situasi kamtibmas,” jelasnya.

AKBP Budi Susanto mengajak para tokoh Pengurus NU  untuk bersama menjaga Gowa tetap aman, jangan mudah terpancing dengan isu-isu yang dapat memecah persatuan bangsa. 

Sementara itu, Ketua PC NU Gowa Drs.H.Abd.Jabbar Hijaz Dg Sanre M.si mengapresiasi kehadiran Kapolres Gowa beserta rombongannya. Menurutnya, bahwa tugas Polri adalah berat tetapi jika diniatkan ibadah, akan menjadi amal sholeh. Pasalnya, sebagai institusi strategis memiliki kesamaan dalam menjaga NKRI dan Kebhinnekaan.

“Harapannya pengurus  NU  di Kabupaten Gowa kepada Bapak Kapolres agar kedepannya dapat terjalin sinergitas dimana disetiap kegiatan keagamaan yang dilaksanakan  Polres melibatkan PC NU Kab.Gowa demikan juga sebaliknya ,ujar Ketua Tandfiziyah NU diakhir pertemuan. (andalan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RELAWAN AURAMA PANASKAN MESIN

Relawan  PASSEREANTA RI GOWA pendukung AURAMA' Mulai Panaskan Mesin Politik Jelang Pilkada Kabupaten Gowa 2024 GowaNU News, ...