Kamis, 25 Februari 2021

peletakan batu pertama

Pembangunan Gedung Aswaja PCNU Gowa diawali  Peletakan Batu Pertama  oleh Bupati Gowa

Gowa,Al Makkiyah News.
Dalam waktu dekat, pengurus PC NU Kabupaten Gowa akan menempati kantor baru di jl.Mesjid Raya Kelurahan Tombolo Kecamatan Somba Opu Kabupaten Gowa. 

Pelaksanaan peletakan batu pertama pembangunan kantor PC NU Kabupaten Gowa ini selain dihadiri oleh Bapak Bupati  dan jajaran forkopimda,juga dihadiri oleh  bapak Kakanwil Kementrian Agama Propinsi sulsel serta jajaran pengurus PCNU Kab.Gowa  dan Banomnya serta sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.
Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al quran dan dilanjutkan pembacaan Doa oleh Rois Suriyah PCNU GOWA Prof.Dr.KH.Abustani Ilyas M.Ag.
berikut laporan panitia pembangunan Gedung Aswaja PCNU GOWA yang diwakili oleh Sekertaris Panitia Pembangunan Bapak H.Tajuddin S.Ag.
Pada sambutan Ketua Tandfiziyah PCNU Gowa Bapak Drs.H.Abd.Jabar Hijaz M.Si menyampaikan ucapan terima kasih khusus kepada Bapak 
Bupati Gowa  Adnan Purichta Ichsan  Yasin Limpo SH,MH  yang baru saja dilantik atas partisipasi dan  bantuannya kepada  Pembangunan Gedung ASWAJA PCNU Gowa  ,juga ucapan terima kasih disampaikan kepada para pengurus,Banom serta Nahdliyin yang turut membantu hingga terlaksananya acara ini.
Semoga pembangunan ini dapat terlaksana dan berjalan lancar sebagaiamana yang diharapkan tutup beliau.

sedangkan Bapak Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan SH,MH dalam sambutannya beliau menyatakan bahwa hari ini Jum'at  26 februari 2021 merupakan hari berkah dan Istimewa karena bertepatan dengan dilantiknya menjadi Bupati untuk periode yang kedua,dan beliau juga menyatakan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung ASWAJA PCNU Gowa adalah acara yang pertama yang beliau hadiri.
Dan beliau menambahkan bahwa salah satu Program diperiode kedua pemerintahannya ini adalah  urusan keagamaan.
Terakhir beliau menyampaikan harapan agar kedepan terjalin sinergi antara pihak Pemerintah Daerah dan NU dalam bidang keagamaan terutama dalam membantu pemerintah mewujudkan program satu hafiz disetiap desa dan kelurahan. 
Selanjutnya acara ditutup dengan Peletakan Batu Pertama Oleh Bapak Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan SH,MH didampingi Oleh Bapak DR.H.M.Amir Uskara M.Kes selaku ketua panitia Pembangunan Gedung ASWAJA PCNU Kab.Gowa serta jajaran Forkopimda dan pengurus PCNU Kab.Gowa. (andalan)

Senin, 15 Februari 2021

gedung pc.nu kab.gowa


PERSIAPAN PEMBANGUNAN GEDUNG ASWAJA PC.NU.KAB.GOWA.
Sungguminasa Al Makkiyah News,
PC Nahdlatul ulama kab.gowa Insyaallah akan mempunyai gedung baru.
Olehnya itu Kami mohon doa restu seluruh lapisan warga nahdliyyin Kabupaten Gowa umumnya, semoga pembangunan gedung kebanggaan warga nahdliyyin ini segera terwujud, sebagai pusat kordinasi, konsolodasi, sekaligus pemberdayaan pengembangan ekonomi warga nahdliyyin.
Adapun lokasi rencana penbangunan Gedung Aswaja PC.NU KAB.GOWA terletak dijalan mesjid raya tepatnya depan rumah jabatan Bupati Gowa.

Hari sabtu dan minggu dilaksanakan Pembersihan Lokasi pembangunan Kantor PCNU Gowa, yang dihadiri oleh Ketua Syuriah PCNU Gowa Bapak Prof.Dr.H.Abustani Ilyas dan Ketua Tanfidziyah PCNU Gowa Bapak Drs H.Abd.Jabbar Hijaz, M.Si beserta jajarannya serta KETUA Panitia Pembangunan Kantor PCNU Gowa Bapak DR.H.M.AMIR USKARA, M.Kes, dan SEKRETARIS Panitia H.Tajuddin, S.Ag., M Ag, Ketua Bidang Dana Bapak H. Masykur, S.Pd., M.Pd beserta Panitia lainnya.

Hari ini senin 15/02/2021 diadakan penimbunan lokasi, dan menurut sekretaris panitia pembangunan gedung aswaja PC.NU KAB.GOWA bapak H.Tajuddin, S.Ag., M Ag, Kegiatan ini akan berlanjut sampai hari H peletakan batu pertama yang Insyaallah dilakukan oleh Bapak Bupati Gowa .
 
“Semoga niat baik kita semua akan terwujud dengan baik, dan membawa kemaslahatan, seiring dengan proses perencanaan, manajemen yang baik pula, insyaallah kita agendakan tahun 2021 akan rampung, pembangunan gedung PC NU Kabupaten Gowa ini akan terlaksana dengan baik sampai selesai.
Ketua panitia pelaksana pembangunan gedung PC NU Kabupaten Gowa  Bapak DR.H.M.AMIR USKARA, M.Kes, , menambahkan, gedung PC NU ini nantinya terdiri dari 2 lantai, lantai 1 berfungsi pusat administrasi pengurus Syuriyah, Tanfidziyah, Lembaga, maupun Badan Otonom (Banom), dan lantai 2 berfungsi sebagai Auditorium.
 Lokasi gedung PC NU Kab.Gowa ini cukup strategis berada di Jalan poros Mesjid Raya , depan rumah dinas bupati gowa dengan luas lahan 30 m x 9 m. Tanah ini adalah berstatus hak milik PC.NAHDLATUL ULAMA KAB.GOWA tutup Ketua Tandfiziyah Pc.NU kab.gowa bapak Drs.H.Abd.Jabbar Hijaz Dg Sanre m.M.si. (andalan )

Kamis, 11 Februari 2021

pengajian rutin


Sungguminasa Al'Makkiyah News.
Setelah terhenti beberapa pekan akibat kembali tingginya tingkat penyebaran Covid 19 serta edaran yang dikeluarkan Bapak Bupati Gowa tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ( PPKM ) dalam rangka  pendisiplinan protokol kesehatan Covid 19.
Hari ini kamis 11 februari 2021 kegiatan pengajian keluarga yang diberi nama Spiritual Cafe Hijaz Family Alhamdulillah kembali dilaksanakan dikediaman Bapak Drs.H.Abd.Jabbar Hijaz Dg Sanre M.Si selaku orang yang dituakan di keluarga Besar Alm.H.Hijaz Dg Nyonri dan dihadiri oleh hampir seluruh keluarga besar beliau.
Sebagaiamana yang lalu kegiatan ini diisi kajian yang dihantarkan oleh Ustadz H.Muh.Chiar Hijaz Lc.MA.
Adapun pokok bahasan yakni tentang Taqwa.
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوا اتَّقُوا اللّٰهَ حَقَّ تُقٰىتِهٖ وَلَا تَمُوْتُنَّ اِلَّا وَاَنْتُمْ مُّسْلِمُوْنَ
Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kamu kepada Allah dengan sebenar-benar takwa kepada-Nya. ... Dan, janganlah sekali-kali kamu mati, melainkan dalam keadaan beragama Islam.” (QS Ali Imran: 102).
Makna taqwa itu ada empat. 
Pertama Takutkepada Allah Swt
kedua, Mengamalkan Al'quran
ketiga,Ridha menerima apa yg telah ditentukan Allah Swt dan 
keempat Mempersiapkan diri untuk menghadapi kematian.
Ustadz H.Muh.Chiar Hijaz Lc.MA juga diakhir akhir kajiannya banyak membahas tentang kemulian Al'quran.
Dan Dilanjutkan dengan sesi tanya jawab serta ditutup dengan zikir yang dipandu oleh Drs.H.Abd.Jabbar Hijaz Dg Sanre M.Si . (andalan )

Rabu, 03 Februari 2021

Silaturahmi kapolres ke pengurus PC NU GOWA

Kapolres Gowa Silaturahmi Dengan Pengurus Cabang Nahdlatul ‘Ulama

Sungguminasa Al'Makkiyah News, Gowa – Untuk menjaga kondusifitas situasi kamtibmas di Kabupaten Gowa dari berbagai bahaya paham radikalisme, terorisme, intolerasi dan berita Hoax. Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Gowa, AKBP Budi Susanto.S.ik bersama  rombongan Polres Gowa hari ini rabu 03 Februari 2021 bersilaturrahmi dengan Pengurus Cabang Nahdlhatul ‘Ulama (NU) Kab.Gowa.

Silaturahmi Polres Gowa yang bertempat di Kediaman salah seorang pengurus PC NU Kab. Gowa, H.Faisal Hijaz Dg Makkawang merupakan suatu upaya Polri untuk menyambung dan mempererat tali silaturahmi serta menyampaikan tentang bahaya berita hoax, isu SARA, paham radikalisme dan terorisme yang akhir-akhir ini kerap memperkeruh dunia informasi saat ini.

Dengan suasana santai berbalut kekeluargaan Kapolres Gowa mengawali silaturahmi dengan mengajak Ketua Tandfiziyah PCNU Drs.H.Abd.Jabbar Hijaz Dg Sanre M.si yang di dampingi Ketua Suriyah PC NU Gowa Prof DR K.H.Abustani Ilyas, wakil ketua Tandfiziyah H.Tajuddin S.Ag, M.Ag , sekertaris Tandfiziyah Drs.H.M.Yunus Mattinglan bersama pengurus lainnya  untuk membantu Polri dalam menjaga Kamtibmas karena situasi daerah terasa damai apabila Polisi dan tokoh agama  bersatu.

“Sekarang yang harus kita waspadai dan tangkal bersama adalah berita Hoax, faham-faham radikalisme yang anti Pancasila sehingga dapat membahayakan persatuan, kesatuan dan keutuhan NKRI,” papar ketua Suriyah NU Bapak Prof.DR.K.H.Abustani Ilyas disela sela bincang santai tersebut.

Kapolres menyampaikan kesalutannya kepada Nahdatul Ulama karena tetap konsisten mempertahankan NKRI. NU juga terdepan menolak segala radikalisme dan tindak kekerasan.
Dan Beliau juga memberikan apresiasi kepada Lembaga Pendampingan Hukum yang dimiliki oleh PC NU Kab.Gowa yang diketuai oleh Bapak H.Muh.Nasir SHi.MH dan  sudah mendapatkan Legalitas dari pihak terkait.

“Kami (Polres Gowa) akan sering berdialog dengan tokoh-tokoh Agama lainnya terkhusus Ulama NU yang tetap konsisten dengan kata Pancasila Ideologi bangsa dan NKRI harga mati. Serta selalu siap membantu Kepolisian menangkal berbagai paham Radikal yang dapat mengganggu situasi kamtibmas,” jelasnya.

AKBP Budi Susanto mengajak para tokoh Pengurus NU  untuk bersama menjaga Gowa tetap aman, jangan mudah terpancing dengan isu-isu yang dapat memecah persatuan bangsa. 

Sementara itu, Ketua PC NU Gowa Drs.H.Abd.Jabbar Hijaz Dg Sanre M.si mengapresiasi kehadiran Kapolres Gowa beserta rombongannya. Menurutnya, bahwa tugas Polri adalah berat tetapi jika diniatkan ibadah, akan menjadi amal sholeh. Pasalnya, sebagai institusi strategis memiliki kesamaan dalam menjaga NKRI dan Kebhinnekaan.

“Harapannya pengurus  NU  di Kabupaten Gowa kepada Bapak Kapolres agar kedepannya dapat terjalin sinergitas dimana disetiap kegiatan keagamaan yang dilaksanakan  Polres melibatkan PC NU Kab.Gowa demikan juga sebaliknya ,ujar Ketua Tandfiziyah NU diakhir pertemuan. (andalan)

RELAWAN AURAMA PANASKAN MESIN

Relawan  PASSEREANTA RI GOWA pendukung AURAMA' Mulai Panaskan Mesin Politik Jelang Pilkada Kabupaten Gowa 2024 GowaNU News, ...